oleh

Bunga-Bunga yang Mengeluarkan Aroma Wangi Pada Malam Hari

Bunga yang berpenampilan indah sudah menjadi hal yang menarik bagi siapa saja yang memandangnya, jika ditunjang dengan aroma yang wangi, tentu saja akan menambah daya tariknya. Terlebih jika aromanya hanya merebak di waktu tertentu saja. Hal itu pasti akan menjadi momen yang paling ditunggu-tunggu bagi para pecinta bunga.

Dalam artikel kali ini, akan diberikan beberapa informasi mengenai beberapa jenis bunga yang mengeluarkan wangi diwaktu tertentu, yaitu merebak di waktu malam. Berikut ulasannya:

Stock Night Scented

Stock Night Scented memiliki nama latin Matthiola longipetala. Bunga ini berbentuk mungil, kecil-kecil, tumbuh rimbun di tangkainya yang tipis. Berwarna pink muda, putih, ada juga yang keunguan. Bunga ini merebakkan aroma krim vanila pada sore hingga malam hari. Cocok ditanam di pot, karena tingginya hanya mencapai 30 cm saja.

Phlox Midnight Candy

Bunga satu ini memiliki nama ilmiah Zaluzianskya capensis. Berwarna putih dan kuning di tengah bunganya. Sebenarnya kelopaknya yang bercabang terdiri dari dua warna, permukaan berwarna putih, sementara di bawahnya berwarna ungu elegant. Akan terlihat ketika bunganya belum mekar seluruhnya. Bunga ini tumbuh semak dengan ketinggian 30 cm. Pada malam hari, aromanya yang lembut akan keluar. Cocok ditanam pada pot dan diletakkan di teras rumah sehingga aromanya bisa langsung tercium masuk ke ruangan rumah dan langsung memanjakan indra penciuman Anda.

Arumdalu

Bunga yang juga merebakkan aromanya di malam hari adalah bunga arumdalu. Bunga dengan nama binomial Cestrum nocturnum ini tumbuh dengan kelopak bunga yang sangat kecil. Warnanya putih pucat kehijauan, dari tampilannya tidak begitu menarik, namun unggul dari segi aromanya. Pada malam hari, dari radius 10 meter saja, aroma wanginya sudah bisa tercium.

Wijaya Kusuma

Bunga wijaya kusuma (Epiphyllum anguliger) kadang disebut sebagai bunga malam yang misterius. Bagaimana tidak, bunga ini tidak seperti bunga lain pada umumnya yang mekar dibawah sinar matahari, bunga ini justru merekahkan kelopaknya pada malam hari. Bahkan menjelang tengah malam. Saat berbunga itulah aroma khasnyapun merebak.

Sebenarnya aromanya sangat wangi, namun sarat akan nilai mitos jadi membuat beberapa orang juga agak takut menciumnya. Tapi bagi para pecinta bunga, proses mekar dan merebaknya aromanya adalah momen yang tidak boleh dilewatkan, karena keesokan harinya, ketika matahari sudah terbit, maka bunga wijaya kusuma pun akan layu. selain memanjakan indra penciuman di malam hari, bunga wijaya kusuma memiliki khasiat bagi kesehatan. Temukan juga produknya disini.

Sedap Malam

Bunga sedap malam adalah salah satu bunga yang tersohor di Indonesia. Terbukti dengan ditetapkannya sebagai flora identitas provinsi jawa timur. Padahal aslinya bunga ini tidak berasal dari Indonesia, melainkan dari Meksiko. Bunga ini memiliki nama latin Polianthes tuberosa. Di Melayu dinamai Sundel Malam, dalam bahasa inggris disebut Tuberose.

Di Indonesia djuluki sedap malam karena berbunga dan beraroma sedap di malam hari. Bunganya cantik, kelopaknya berlapis-lapis dengan warna putih yang sangat lembut. Karena aromanya yang wangi, bunga sedap malam banyak dibudidayakan sebagai bahan dasar pembuatan farfum. Baca juga artikel tentang budidaya bunga sedap malam roro anteng. Anda juga bisa memesan tanaman bunga sedap malam, disini.

Moon Flower

Dikenal juga dengan sebutan morning glory moonflower. Setelah matahari terbenam, kelopaknya akan mulai mekar dan bersinar sepanjang malam di bawah cahaya bulan. Dan ketika matahari terbit, bunga ini akan menutup kembali kelopaknya. Selain unik, tampilannya pun menarik. Kelopak putihnya memberikan guratan tulang kelopak berbentuk bintang laut. Sehingga saat menutup, kelopaknya akan menutup mengikuti tulang kelopak berbentuk bintang laut tersebut. Sangat artistik. Klik disini untuk meilhat aneka produk bunga morning glory yang kami jual.

Evening Primrose

Bunga yang terkenal dengan segudang manfaatnya ini juga termasuk tanaman bunga yang wangi menjelang malam hari karena pada saat itulah bunga ini mekar. Bunganya berwarna kuning terang dan berkelopak lembut. Namun ada juga beberapa variasi warna seperti putih, kuning, pink, tergantung jenisnya.

Serangga sangat menyukainya karena aromanya yang wangi semerbak. Hal ini memberi keuntungan tersendiri bagi bunga si pemilik nama latin Oenothera biennis ini. Karena serangga-serangga tersebut sangat membantu proses penyerbukannya. Menurut banyak penelitian, minyak bunga ini sangat bagus digunakan sebagai pengobatan karena berkhasiat seperti vitamin C.

Night Gladiolus

Bunga berwarna krem kuning ini terdiri dari kata night dan gladiolus. Night berasal dari bahasa inggris yang berarti malam. Gladiolus berasal dari bahasa latin yang berarti pedang kecil, dimana daun bunga ini memang menyerupai bentuk pedang kecil. Night Gladiolus, mekar di akhir musim semi dan di awal musim panas. Aromanya akan mengeluarkan aroma spicy yang khas. Aroma ini akan terus tercium pada musim tersebut di malam hari. Nama ilmiahnya adalah Gladiol tristis.

Nottingham Catchfly

Dinamai Nottingham Catchfly karena bunga ini pernah memenuhi tembok kastil Nottingham pada abad ke-19 sampai akhirnya bangunan kastil tersebut direnovasi dan bunga-bunga indah tersebut dihancurkan. Bunga berkelopak putih pink dengan daun berbulu ini merenakkan wanginya pada malam hari. Wangi bunganya seakan bisa memenuhi udara malam hari yang sejuk dan tenang.

Casablanca Lily

Casablanca Lily adalah bunga elegan dengan tampilan warna dan corak yang bervariasi dan terkesan mewah. Selain tampilannya yang berkelas atas, tanaman ini juga memberikan aroma wangi bunga lembut dan harum menenangkan di saat malam menjelang. Tidak heran jika bunga ini populer sebagai bunga potong dengan taksiran harga yang sangat mahal.

Itulah 10 macam bunga-bunga indah yang hanya merebakkan wanginya di malam hari saja. Melihat list-listnya, bunga apa yang menjadi favorit Anda?

News Feed